Lama gak pernah ngurus blog, begitu mau dibuka malah redirect ke situs
lain :( kacau malah gak bisa di apa-apain. Masuk ke Home page redirect,
masuk ke Administrator juga redirect, jadi template gak bisa di
obok-obok deh...
Tapi tenang gan, ane punya solusinya. Sebenarnya gara-gara script ini <script src='http://quiterandom.com/js/summary/summary-posts.js' type='text/javascript'/>
yang nangkring di template Blog ini. Nah begitu masalahnya sudah
diketahui sekarang tinggal cara untuk menghapus script tersebut di
template :)
Agan perlu untuk menghapus baris kode script tersebut. Jika agan
mengalami kesulitan mencari kode scriptnya, coba buka tools online di http://aw-snap.info/blogger- tool/
untuk meminta kode situs agan. Tools ini akan mengeluarkan daftar kode
untuk situs agan dan menyorot baris kode yang menyebabkan redirect. Jika
agan mengalami
kesulitan mengakses / mengedit template karena redirect terus. Agan
dapat
mencoba menggunakan Firefox dengan add on Script ada di http://noscript.net/
Caranya ;
Caranya ;
- Buka Firefox, arahkan ke http://noscript.net/ download dan install. NoScript ini akan mencegah panggilan script yang menyebabkan redirect.
- Login ke akun Blogger agan - www.blogger.com>
- Setelah login di www.blogger.com, Agan akan melihat daftar pilihan atau alamat url
- Klik kanan pada salah satu pilihan, itu akan membuka daftar pilihan, pergi ke noscript, dan kemudian klik blogger.com.
- Ini membuka dashboard agan. Klik link 'More Options' dan klik 'Template'
- Klik 'Edit HTML' dan kemudian klik 'Lanjutkan'. Ini akan membuka seluruh kode Template blog agan. Kemudian cari kode berikut : <script src='http://quiterandom.com/js/summary/summary-posts.js' type='text/javascript'/>
- Hapus kode script tersebut. Lalu klik 'Simpan Template'.
- Kosongkan cache dan cookie.
- Keluar dari Blogger.
Label:
Blog Tip